Alur kendali (control flow) pada sebuah program. Jadi pada sebuah program umumnya memiliki alur normal yaitu pembacaan kode program yang kita miliki lebih dari satu statement, maka statement tersebut akan dieksekusi dari atas ke bawah atau dari kiri ke kanan.
Contoh:
var nama = prompt ('masukkan nama:');
alert ('Nama Anda adalah '+nama);
Alur program ini bisa dimodifikasi karena saat kita membuat program nantinya alurnya tidak harus dari atas-bawah. Untuk melakukan hal tersebut dibutuhkan sesuatu yang dinamakan dengan pengulangan dan pengkondisian. Dua hal ini yang bisa mengatur alur program kita.
Pengulangan (loop/iteration) → sebuah konsep mengerjakan/mengeksekusi sebuah statement yang sama lebih dari satu kali/berulang. Ilustrasi
1. Normal alur biasanya dari atas ke bawah, lalu nanti pada satu titik ada statement yang sama ingin kita lakukan secara berulang/lebih dari satu kali.
2. Maka kita melakukan pengulangannya pada statement tersebut sampai selesai.
3. Kemudian lanjut lagi ke statement berikutnya.
2. Maka kita melakukan pengulangannya pada statement tersebut sampai selesai.
3. Kemudian lanjut lagi ke statement berikutnya.
Syntax pengulangan pada javascript, yaitu for, while, do while.
Contoh:
alert ('Mulai!');
for (var i=0; i<5; i++){
alert ('Hai!');
}
alert ('selesai');
alert ('selesai');
Pengkondisian (Percabangan) → sebuah keadaan dimana program kita bisa memilih untuk mengeksekusi statement yang berbeda berdasarkan kondisi yang diberikan. Ilustrasi dibawah.
1. Mengeksekusi serangkaian statement dari atas ke bawah, nanti pada satu titik program kita akan diberikan sebuah kondisi.
2. Jika kondisi bernilai true maka akan mengeksekusi statement yang berada dibawahnya.
3. Akan tetapi jika kondisi tadi nilainya false, maka yang dieksekusi adalah statement yang lain.
4. Kemudian melanjutkan statement berikutnya jika tahap 2 atau tahap 3 yang dieksekusi.
Syntax : if ; if ... else... ; if ... elseif ... else .. ; switch
2. Jika kondisi bernilai true maka akan mengeksekusi statement yang berada dibawahnya.
3. Akan tetapi jika kondisi tadi nilainya false, maka yang dieksekusi adalah statement yang lain.
4. Kemudian melanjutkan statement berikutnya jika tahap 2 atau tahap 3 yang dieksekusi.
Syntax : if ; if ... else... ; if ... elseif ... else .. ; switch
contoh:
var angka = prompt ('masukkan angka:');
if (angka%2 === 0){
alert (angka+' adalah bilangan genap');
}else{
alert (angka+' adalah bilangan ganjil');
}
**jika angka yang dimasukkan user dari fungsi prompt yang dijalankan, dibagi 2 sehingga sisa hasil bagi adalah nol dengan tipe data integer maka jika benar masuk ke aksi bilangan genap, jika tidak maka ke aksi yang lain.
0 comments:
Post a Comment